Sabtu, 03 Januari 2009

INA - DRG

INA - DRG adalah suatu sistem klasifikasi kombinasi beberapa jenis penyakit dan prosedur atau tindakan pelayanan disuatu rumah sakit dan pembiayaan dikaitkan dengan mutu dan efektivitas pelayanan terhadap pasien.

Manfaat / keuntungan INA - DRG
1. Bagi Rumah Sakit
  • Transparansi tarif atas biaya pelayanan rawat inap dan rawat jalan di rumah sakit
  • sebagai salah satu cara untuk meningkatkan standat mutu pelayanan kesehatan
  • Secara obyektif memantau pelaksanaan program "Quality Assurance"
  • Memudahkan mendapatkan informasi mengenai variasi pelayanan
  • Dapat mengevaluasi kualitas pelayanan
  • Dapat mempelajari proses pelayanan kesehatan pasien
  • Dapat membantu perencanaan pelayanan pasien yang lebih baik dan tepat
  • Dapat dijadikan sebagai alat perencanaan anggaran rumah sakit
2. Bagi Pasien
  • Memberikan informasi prioritas pelayanan kesehatan berdasarkan tingkatkeparahan penyakit
  • Pasien menerima kualitas pelayanan kesehatan yang lebih baik
  • Mengurangi resiko yang akan dihadapi pasien
  • Mempercepat pemulihan dan meminimkan terjadinya kecacatan
3. Bagi Institusi Kesehatan
  • Dapat mengevaluai dan dan membandingkan kinerja Rumah Sakit
  • Benchmarking
  • Area untuk audit klinis
  • Mengembangkan kinerja kerangka klinis dan alur pelayanan (SOP)
  • Menstandarisasi proses pelayanan kesehatan di Rumah Sakit